Kisah Kerajaan Tua
Kisah Kerajaan Tua PROLOG Malam terasa panas sekali, susah sekali memejamkan mata meski aku merasa sangat mengantuk sekali. Mungkin ada yang salah dengan pergantian musim tahun ini, padahal sudah bulan Oktober, seharusnya sudah turun hujan. Dan tempat tinggalku ada di lereng gunung Kawi, masak terasa sangat panas sekali seperti ini. Aku berdiri mengambil rokok di atas meja, kuputuskan untuk keluar ke teras rumah, mungkin bisa mendapatkan udara yang sedikit sejuk. Melewati ruang tengah aku lihat jam dinding menunjukkan pukul setengah satu pagi. Sudah larut juga gumamku. Setelah di teras depan rumah, aku segera menyalakan rokok, terasa sejuk juga udara di luar. Alam di sekitar terasa sangat sunyi sekali, hanya terdengar suara jangkrik dan suara semilir angin menerpa daun pohon mangga di sebelah rumah. Setelah sebatang rokok habis, aku berdiri akan kembali ke kamar mencoba untuk tidur. Tiba-tiba aku di kejutkan oleh cahaya yang sangat terang sekali, aku segera bergegas menuju ke arah...